Pantau Opsar Laka Laut Pantai Menganti, BPBD Kebumen Himbau Pengelola Wisata tambah rambu-rambu bahaya.
Pantau Opsar Laka Laut Pantai Menganti, BPBD Kebumen Himbau Pengelola Wisata tambah rambu-rambu bahaya.
Dua orang wisatawan paman dan keponakan tenggelam di Pantai Menganti Desa Karangduwur Kecamatan Ayah Kabupaten Kebumen pada Minggu, 30 Mei 2021 pukul 09.30 WIB.
Minggu siang, Tim Pusdalops BPBD Kabupaten Kebumen mendapat Laporan Kejadian orang hanyut di Pantai Menganti. Korban yang diketahui an. Alan Fajar Mutaqien (32th) dan keponakannya Tsaqif Zahid Zindagi (3thn).
Menurut informasi saksi kejadian, Sekira pukul 09.30 wib, serombongan Wisatawan asal Kabupaten Sleman yang sedang berkunjung di pantai Menganti, bermain bersama keluarga di bebatuan Tanjung Karangbata, lokasi ketinggian sekitar 10 m dari permukaan air, ditempat yang sama juga ada beberapa pengunjung lain, tiba-tiba ada ombak besar dan menghempas sampai ke lokasi bebatuan, dan menyeret korban Tsaqif Zahid Zindagi, melihat hal tersebut, paman korban Alan Fajar Mutaqien mencoba menolong, namun juga terhempas ombak.
Korban an. AFM langsung diketemukan pada hari tersebut dalam keadaan meninggal kemudian di evakuasi lalu dibawa kerumah duka menggunakan Ambulance yang selanjutnya diserahkan kepada pihak keluarga.
Plt. Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Kebumen melalui Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Kebumen, Teguh Kristiyanto meninjau lokasi kejadian dan memantau secara langsung operasi pencarian yang tengah dilakukan oleh Tim SAR Gabungan dibawah komando lapangan Basarnas Cilacap, Senin, 31 Mei 2021.
BPBD Kabupaten Kebumen juga menemui pengelola untuk melakukan koordinasi tentang keselamatan pengunjung Objek Wisata, BPBD mengimbau untuk Pengelola agar memasang tanda rambu bahaya agar pengunjung tidak mendekati daerah rawan.
Kedepan, BPBD Kabupaten Kebumen bersama pengelola obyek wisata pantai Menganti akan menambah fasilitas mitigasi dengan memasang dan memperbanyak rambu – rambu di lokasi wisata.(Asri/h4r/*)
#BPBDKabKebumen
#SiapUntukSelamat
#KeselamatanDimulaiDariDiriSendiri
#SITANA
#informasipetabencana