Nelayan Hilang di Perairan Selatan Kebumen, Tim SAR Gabungan Lakukan Pencarian
Nelayan Hilang di Perairan Selatan Kebumen, Tim SAR Gabungan Lakukan Pencarian
Dua Nelayan asal Desa Pasir dan Desa Srati Kecamatan Ayah, yang hendak berlabuh di pangkalan (TPI) Logeding tersapu ombak. Bermula selepas menangkap ikan di perairan selatan Kebumen, kedua nelayan sesampainya di Bridge Water perahu tersapu ombak dari belakang, sehingga perahu terbalik.
Satu nelayan berhasil selamat dan satu orang nelayan hilang. Dari data yang didapat dilokasi nelayan hilang atas namaTuriman alias Situr warga Dusun Bayeman RT 01 RW 03 Desa Srati Kecamatan Ayah Kabupaten Kebumen. Kejadian pada Selasa malam, 5/7/2022, sekitar pukul 21.10 WIB.
Informasi kejadian tersebut selanjutnya dilaporkan ke BPBD Kebumen dan diteruskan ke BASARNAS Cilacap serta potensi SAR yang ada di Kebumen. Tim SAR Gabungan yang terdiri dari BASARNAS Cilacap, BPBD, TNI, POLRI, POLAIRUD, TNI AL LOGENDING, SAR LAWET PERKASA serta nelayan stanbay di lokasi, yang selanjutnya akan dilakukan OPSAR esok hari. (*)