Karhutla Musim Kemarau di Kabupaten Kebumen
Karhutla Musim Kemarau di Kabupaten Kebumen
1. Rabu, 04 Oktober 2023
Sekitar pukul 17.00 WIB warga melihat api dari lahan milik seorang warga Rt 03 Rw 04 Dk Kedungsamak Desa Jemur Kec.Pejagoan. BPBD Kebumen yang menerima laporan kejadian tersebut menerjunkan TRC-PB ke lokasi. Tim gabungan dan warga sekitar melakukan pemadaman api. Tidak memerlukan waktu yang lama api bisa dipadamkan.
Menurut informasi dari warga Rt 03 Rw 04 Dk Kedungsamak Desa Jemur Kec.Pejagoan warga sedang membakar sampah dan mengakibatkan lahan seluas kurang lebih 1 hektar terbakar.
2. Rabu, 04 Oktober 2023
Warga pertama melihat api sekitar pukul 21.55 WIB di lahan Dk. Kaliputri RT 08 RW 01 Desa Manguweni Kec. Ayah. BPBD Kebumen yang menerima laporan kejadian tersebut menerjunkan TRC-PB ke lokasi. Tim gabungan dan warga sekitar melakukan pemadaman api.
Terkonfirmasi dari Kepala Desa Manguweni Kec. Ayah warga sedang membersihkan lahan dengan cara di bakar kemudian di tinggal tanpa di pantau sehingga mengakibatkan lahan seluas 3 hektar terbakar. Kebakaran mengakibatkan Pohon jati berumur 20 tahun dengan ketinggian 15 - 17 m dan tanaman kapulaga terbakar, kerugian kurang lebih 10 Juta.
Pemkab Kebumen melalui BPBD Kebumen memberikan bantuan logistik permakanan untuk kerja bakti penanganan KARHUTLA. Dan himbauan kepada masyarakat untuk tidak membakar sampah sembarangan.