Pendampingan Penelitian oleh BPBD Kabupaten Kebumen
Pendampingan Penelitian oleh BPBD Kabupaten Kebumen
Hari ini, BPBD Kabupaten Kebumen kembali mendampingi tim peneliti dari Universitas Negeri Semarang (UNNES) dalam rangka penelitian terhadap danau yang ambles beberapa bulan lalu di Desa Watukelir, Kecamatan Ayah.
Pada hari kedua ini, penelitian difokuskan di 3 titik utama. Meskipun hanya mencakup sebagian lokasi, kegiatan ini diharapkan dapat memberikan data yang akurat untuk mendukung analisis lebih lanjut mengenai penyebab dan dampak dari fenomena alam tersebut.
BPBD Kabupaten Kebumen terus berkomitmen untuk mendukung upaya ilmiah seperti ini demi memitigasi risiko bencana di masa mendatang. Kami juga mengapresiasi kerja sama yang telah terjalin dengan pihak UNNES dalam rangka meningkatkan pemahaman terhadap dinamika alam di wilayah Kabupaten Kebumen.
Tetap waspada, bijaklah dalam menyikapi kondisi lingkungan sekitar, dan mari terus peduli terhadap mitigasi bencana. ????????