Pelatihan Dapur Umum bagi Masyarakat Desa Ambalresmi, Kecamatan Ambal, Kabupaten Kebumen Tahun 2019
Pelatihan Dapur Umum bagi Masyarakat Desa Ambalresmi, Kecamatan Ambal, Kabupaten Kebumen Tahun 2019
BPBD Kebumen - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kebumen menghadiri undangan dalam pelatihan pengelolaan dapur umum untuk penanggulangan bencana bagi masyarakat Desa Ambalresmi, Kecamatan Ambal, Kabupaten Kebumen, yang diselenggarakan oleh DESTANA Poerbonegoro, Desa Ambalresmi, bertempat di Balai Desa Ambalresmi, Kecamatan Ambal, Kabupaten Kebumen (Jum'at, 22 November 2019).
Hadir Kalak BPBD Kebumen Drs. Eko Widianto, Camat Ambal Drs. Edy Purwoko, dan di ikuti oleh masyarakat Desa Ambalresmi, DESTANA Desa Ambalresmi, dan siswa-siswi dari SMP Negeri 1 Ambal, Kebumen.
Tujuan diselenggarakan kegiatan ini adalah untuk melatih masyarakat khususnya Desa Ambaresmi agar bisa lebih tangkas, tanggap, dan tangguh jika terjadi bencana karena bencana bisa datang kapan saja.
Selain itu, penyelenggaraan dapur umum ini adalah untuk melayani kebutuhan makan para penderita/ korban bencana, untuk itu ketika terjadi bencana masyarakat bisa lebih tanggap, "pungkas Rey Herawati, Tim BPBD Kebumen".
Kegiatan berikutnya dilanjutkan dengan penanaman pohon cemara udang berlokasi di pantai Ambal, Kabupaten Kebumen di ikuti oleh siswa-siswi SMP Negeri 1 Ambal, dan masyarakat Desa Ambalresmi, Kecamatan Ambal, Kabupaten Kebumen. (d)