Waspada .... Siaga dalam menghadapi kekeringan
Waspada .... Siaga dalam menghadapi kekeringan
Kebumen (7/6)
Kekeringan adalah keadaan kekurangan air yang sangat ekstrem dalam kurun waktu lama. Kekeringan dapat timbul tanpa diprediksi secara tepat. Musim kemarau merupakan hal yang wajar terjadi di negara dengan iklim tropis seperti Indonesia, dan hujan turun tidak secara merata di seluruh negeri serta kondisi ini dipengaruhi oleh posisi geografis Indonesia.
Selain karena posisi geografis Indonesia yang membuat sebagian wilayahnya (khususnya Kabupaten Kebumen) menjadi rawan bencana kekeringan, terdapat pula faktor lain yang bisa disebabkan oleh ulah manusia dan menyebabkan ketidakseimbangan hidrologis. Gangguan hidrologis yang biasa terjadi di wilayah Indonesia (khususnya sebagian wilayah Kabupaten Kebumen) adalah alih fungsi lahan di berbagai aliran sungai sehingga tanah tidak dapat menyerap air dengan baik.
Dalam menghadapi kekeringan di sebagian wilayah Kabupaten Kebumen, BPBD Kabupaten Kebumen menyiapkan sejumlah mobil tangki air untuk persiapan droping air bersih diberbagai desa yang kekurangan sumber air akibat bencana kekeringan.
Diharapkan masyarakat juga berperan dalam menghadapi kekeringan dengan berbagai langkah, seperti :
1. Melakukan penghijauan dengan gerakan tanam pohon
2. Mengatasi kekeringan dengan menggunakan air secukupnya
3. Memanfaatkan air dari waduk
Diharapkan dengan melakukan langkah-langkah tersebut dapat mengurangi efek dari bencana kekeringan.